AMI 2020/2021

Kegiatan Audit Mutu Internal (AMI) 2020/2021 dilaksanakan tanggal 4 Agustus – 19 September 2021. Kegiatan ini menilai kinerja semua unit universitas dengan platform AMI berbasis borang akreditasi 9 kriteria dan nilai basal untuk pencapaian setiap standar dari 29 standar mutu 2018-2022.

Sistem penilaian dijelaskan pada halaman utama AMI. Tahapan kegiatan ini terdiri atas 4 tahap:

  1. Tahap pengisian borang (4 – 27 Agustus 2021)
  2. Tahap Desk Evaluation (28 Agustus – 3 September 2021)
  3. Tahap visitasi (6 – 12 September 2021)
  4. Tahap Penyelesaian PTK (13 – 19 September 2021)

Hasil AMI untuk TS 2020/2021 dihargai secara kompetitif.  Total terdapat 5 penghargaan untuk AMI TS 2020/2021:

  1. Penghargaan the Best 9 Kriteria diberikan kepada auditee yang memiliki rerata nilai akhir tertinggi pada platform 9 kriteria. Diberikan untuk Program Studi.
  2. Penghargaan the Best 29 Standar diberikan kepada auditee yang memiliki rerata nilai akhir tertinggi pada platform 29 Standar. Diberikan untuk Program Studi.
  3. Penghargaan Best of the Best Auditee 2020 diberikan kepada audite yang memiliki nilai gabungan tertinggi dari kedua platform. Diberikan untuk program studi (Bobot nilai 9 kriteria adalah 40%, nilai 29 platform adalah 30% dan penyelesaian PTK adalah 30%).
  4. Penghargaan Best Faculty dilihat dari nilai Evaluasi Diri (25%), penyelesaian PTK Bank Dokumen (25%), dan Pencapaian Kontrak Kinerja (50%)
  5. Penghargaan Best Unit diberikan kepada direktorat/lembaga/satuan dinilai dari Pencapaian Kontrak kinerja, penyelesaian PTK Bank Dokumen dan penyelesaian PTK tahun 2020.

SK auditor dapat ditinjau disini

Laporan AMI 20-21 dapat diunduh disini